Selasa, 03 Juli 2012

UPDATE KTA MANDIRI / MANDIRI KTA 2013

KTA MANDIRI (KREDIT TANPA AGUNAN  DARI BANK MANDIRI)
Kredit Tanpa Agunan atau Pinjaman Tanpa Jaminan merupakan salah satu produk perbankan untuk perorangan / personal dalam bentuk pemberian fasilitas pinjaman tanpa adanya suatu aset yang dijadikan jaminan atas pinjaman tersebut. Oleh karena tidak adanya jaminan yang menjamin pinjaman tersebut maka keputusan pemberian kredit semata adalah berdasarkan pada riwayat kredit dari pemohon kredit secara pribadi, atau dalam arti kata lain bahwa kemampuan melaksanakan kewajiban pembayaran kembali pinjaman adalah merupakan pengganti jaminan.

JENIS - JENIS KTA MANDIRI (KREDIT TANPA AGUNAN DARI BANK MANDIRI)

- KTA REGULER : Kredit yang di berikan untuk para pegawai tetap yang penyaluran gajinya tidak melalui bank mandiri dengan Bunga 1,4% flat perbulan
- KTA PAYROLL : Kredit yang di berikan untuk para pegawai tetap yang telah menyalurkan gajinya melalui bank mandiri dengan Bunga 0,9% flat perbulan
- KTA TOP-UP : Kredit yang di berikan untuk para pegawai tetap yang telah memiliki KTA Mandiri & Ingin Menambahkan Dana Segar Kembali *Syarat & ketentuan berlaku
- KTA TAKE OVER : Kredit yang di berikan untuk para pegawai tetap yang telah memiliki KTA di bank lain dan ingin memindahkannya ke KTA bank mandiri * Syarat & ketentuan berlaku
- MITRA KARYA MANDIRI : Kredit yang di berikan untuk para pegawai tetap yang penyaluran gajinya melalui mandiri dan Perusahaan tempatnya bekerja telah mendapat kredit khusus dari bank mandiri, tentunya dengan bunga yang lebih ringan yaitu 0,8% flat perbulan
- MITRA KARYA MANDIRI EXTRA : Kredit yang di berikan untuk para pegawai tetap yang penyaluran gajinya melalui mandiri dan Perusahaan tempatnya bekerja telah mendapat kredit khusus dari bank mandiri, tentunya dengan bunga yang lebih ringan yaitu 0,8% flat perbulan di bawah 100juta dan 0,7 % flat perbulan pengajuan di atas 100juta

KEUNTUNGAN KREDIT TANPA AGUNAN MANDIRI (KTA MANDIRI)
  1. Persyaratan Mudah dan Cicilan Ringan
  2. Tidak memakai Agunan / Jaminan
  3. Limit Kredit sampai dengan 200.000.000,-
    (350.000.000) Untuk Perusahaan Aliansi Mitra Karya Mandiri
  4. Jangka waktu pinjaman Hingga :
    →  36 bulan / 3 tahun untuk KTA Reguler (Penyaluran Gaji Tidak Melalui Bank Mandiri)
    →  60 bulan / 5 tahun untuk KTA Payroll (Penyaluran Gaji Melalui Bank Mandiri) dan 
    →  96 bulan / 8 tahun untuk KTA Mitra Karya Mandiri Extra
  5. Mendapatkan perlindungan asuransi : Credit Guard & Life Protector

PENGGUNAAN KREDIT TANPA AGUNAN
Kredit Tanpa Agunan dapat digunakan untuk berbagai keperluan dari Pemohon antara lain :
  1. Biaya Renovasi Rumah
  2. Biaya Pernikahan
  3. Biaya Pendidikan
  4. Biaya Pengobatan / Kesehatan
  5. Biaya Liburan
  6. Pembelian Alat-alat Elektronik dan Rumah Tangga
  7. Kebutuhan Financial lainnya dll
PERSYARATAN UMUM :
Untuk Dapat Mengajukan Kredit Tanpa Agunan Dari Bank Mandiri
Kredit Tanpa Agunan diberikan kepada individual / pribadi atas nama perorangan bukan atas nama perusahaan yaitu :
  1. Karyawan dengan Status Pegawai Tetap yang telah bekerja min. 1 Tahun
  2. Usia pemohon saat pengajuan adalah 21 tahun s/d 55 tahun saat lunas
  3. Pendapatan min. Rp. 2.500.000,- per bulan (Take Home Pay)
  4. Domisili pemohon adalah JABODETABEK (Jakarta – Bogor – depok – Tangerang – Bekasi)
PERSYARATAN DOKUMEN YANG HARUS DILENGKAPI NASABAH
  1. Aplikasi Asli telah di isi lengkap (saya berikan saat pengajuan kredit)
  2. Copy KTP, ID Card, NPWP (semuanya di perbesar 150%)
  3. Slip Gaji Asli (hanya untuk KTA REGULER & KTA TOP-UP)
  4. Surat Keterangan Kerja / Surat Pengangkatan Sebagai Karyawan Tetap / foto copy SK PNS
  5. Foto copy Cover Tabungan (yang tertera nama cabang saat pembukaan rekening)
  6. Rekening Tabungan atau Rekening Koran 3 bulan Terakhir
  7. Foto minimal Ukuran 4 x 6 / 1R / 2R yang terbaru (hal ini dibutuhkan mengingat saat KTP di foto copy ulang biasanya Foto yang terletak di KTP tidak tampak jelas)
  8. Materai Rp 6000,- 
HAL - HAL LAIN YANG PENTING

Telephone Rumah sifatnya wajib dan sangat penting namun sering dianggap hal sepele, peranannya dalam hal proses pengajuan Kredit Tanpa agunan. Nomor Telephone Rumah wajib Fixed Line / Abonemen (Telkom) , Bila tidak ada dapat dipertimbangan dengan Line Telephone Saudara / Kerabat / Kantor (Emergency Call “wajib” yang memiliki Fixed Line / Telkom) – istilahnya 2 : 1

Kartu Kredit Memiliki Kartu Kredit dengan masa kepemilikan lebih dari 1 tahun akan menambah point dalam hal penilaian kredibilitas pemohon pada saat pengajuan Kredit Tanpa Agunan, dengan catatan bahwa Pemakaian maks. 70% dari limit dan selama 6 bulan terakhir tidak pernah mengalami keterlambatan.

Tempat Tinggal Bila tempat tinggal tidak sesuai dengan KTP dilampiri dengan Surat Keterangan Domisili dari RT/RW setempat. (berlaku juga bila tempat tinggal dengan status Kontrak / Kost)

Slip Gaji bukan Carbonize Slip Gaji 3 bulan terakhir yang ada dilengkapi dengan Surat Keterangan Penghasilan diatas Kop Surat Perusahaan (harus ada no. agenda surat) yang ditandatangani oleh HRD / Personalia Manager dan stempel perusahaan

PROSES KERJA
Dalam hal ini kami usahakan untuk dapat diproses dengan waktu yang maksimal 3 (tiga) hari kerja setelah dokumen lengkap diterima, akan tetapi pada umumnya proses perbankan memakan waktu lebih lama yaitu antara 1 minggu atau mungkin lebih "tergantung dari verifikasi dan analisa atas Kelengkapan Dokumen pemohon"

BIAYA - BIAYA
Bagi nasabah yang disetujui kreditnya, dikenakan biaya administrasi, provisi & asuransi
Sebesar 2 – 3 % Biaya tsb langsung dipotong dari kredit yang disetujui besarannya tergantung dari jenis pinjaman KTA

KREDIT DILUNASI SEBELUM JANGKA WAKTU BERAKHIR
Debitur diperkenankan untuk melakukan pembayaran seluruh fasilitasnya, dengan dikenakan biaya sebesar 5% dari sisa hutang pokok pinjaman yang akan dilunasi

CARA MEMBAYAR ANGSURAN MANDIRI KTA
  • Setiap bulan hingga kredit lunas, Bank Mandiri akan otomatis mendebet rekening Tabungan anda di Bank Mandiri (khusus untuk yang penyaluran gajinya telah melalui mandiri)
  • Setiap tanggal angsuran debitur diwajibkan menyediakan dana di rekening, minimal sebesar angsuran ditambah saldo minimal dan biaya administrasi tabungan
  • Tanggal angsuran setiap bulan, jatuh pada tanggal yang sama dengan tanggal pencairan kredit atau dapat disesuaikan dengan tanggal pembayaran gaji (dapat di ajukan pada saat pihak bank akan mengkonfirmasi melalui telephone bahwa dana akan di cairkan)
  • Untuk mengisi saldo di rekening tersebut diatas, dapat dilakukan dengan cara transfer dari bank lain, pemindahbukuan melalui teller, ATM, SMS Banking atau Internet Banking.
BERIKUT INI TIPS UNTUK MEMPERCEPAT / MEMPERMUDAH KEPUTUSAN KREDIT
  • Mengisi aplikasi dengan lengkap dan benar,
  • Segera melampirkan dokumen persyaratan yang diperlukan secara lengkap sekaligus.
  • Lebih terbuka / jujur akan adanya pinjaman-pinjaman atau angsuran lain saat proses Pengajuan akan mempermudah Consultant Financial dalam memperhitungkan Tingkat Approval & Nominal Angsuran Ataupun Limit Kredit yang dapat di ajukan
 Untuk Pengajuan & Info Lebih Lanjut Silahkan SMS / Telephone
Nugraha 
021-96286473 / 0812 12 7330 42

Jika panggilan tidak terjawab kemungkinan besar sedang dalam perjalanan atau sedang meeting
:)

Terima Kasih Telah Mempercayakan Saya Untuk Mengurus Pengajuan Mandiri Kta Anda

Hati-Hati Penipuan Yang Mengaku Mandiri KTA / Mandiri MitraKarya
Jangan Sampai Jadi Korban Selanjutnya